POS PAUD Budoyo Karangtalun Lor Segera Miliki Gedung Baru

POS PAUD Budoyo Karangtalun Lor Segera Miliki Gedung Baru

KARANGTALUN LOR-POS PAUD Budoyo Desa Karangtalun Lor Segera Miliki Gedung Baru yang berlokasi di Komplek SD N Karangtalun Lor. Kamis (15/9) Tim dari Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas melakukan inspeksi langsung ke lokasi Bangunan di dampingi oleh anggota DPRD Banyumas H Sobirin Efendi, Kepala Desa Karangtalun Lor Kusriyanto, Kepala SD N Karangtalun Lor, jajaran Perangkat Desa, dan Jajaran Pengurus POS PAUD Budoyo. Bangunan lama akan direlokasi untuk pembangunan fasilitas peribadatan masjid Al Hidayah.

Dinas Pendidikan Menyampaikan, bahwa secara administratif dan rencana pembangunan agar segera dilaksanakan oleh Pemerintahan Desa. Dana pembangunan senilai 100 juta bersumber dari aspirasi anggota DPRD H Sobirin Efendi.

Sobirin mengatakan, agenda pelaksanaan pembangunan dimulai pertengahan Oktober 2022 selama 40 hari kalender. "Ukuran yang akan di bangun sesuai standar nasional yaitu panjang 8 meter lebar 6 meter dengan model Swakelola", jelasnya.

Untuk menunjang fungsi pembelajaran,kelengkapan sarpras seperti ruang kepala sekolah, ruang guru dan arena bermain akan dilanjutkan menggunakan anggaran induk tahun 2023, "tentunya partisipasi seluruh masyarakat Karangtalun Lor sangat diharapkan demi terciptanya generasi pintar sejak dini" tambah anggota DPRD Banyumas asal Karangtalun Lor ini.

Kepala Desa Kusriyanto berharap pembangunan POS PAUD ini berjalan dengan lancar dan pembangunan masjid Al Hidayah Desa Karangtalun Lor bisa terlaksana sesuai jadwal yg di rencanakan, sehingga nantinya tersedia kawasan pendidikan terpadu POS PAUD Budoyo dan SD N Karangtalun Lor secara berdampingan sesuai peruntukanya. (djw/adm)

Related Posts

Komentar